Description


(Indonesian Version)

Sekolah St. Agatha Plus Palembag mendapatkan akreditasinya dengan nilai A sebanyak dua kali pada tahun 2007 dan 2012. Kami beralamatkan di Jalan Onglen No. 8 Palembang, Sumatera Selatan, Indonesia, 30126. Telepon 0711-361723 dan 0711-374129. Kami didirikan pada tanggal 6 Mei 1998, dibawah naungan Yayasan Pendidikan St. Agatha Palembang. Sekolah kami bergerak dibidang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Taman Kanak-Kanak (TKK) dan Sekolah Dasar (SD). Kami dikenal dengan nama PAUD St. Agatha, TKK St. Agatha dan SD St. Agatha Palembang. Kami hanya berlokasi di Palembang, Sumatera Selatan, Indonesia

"Tentukan Masa Depan Putera-Puteri Anda"
________________________________________________________________________

(English Version)

St. Agatha School Plus were acreditized twice by the National Acreditation Board with A score in 2007 and in 2012. We are located at 8th Onglen Street, Palembang, South Sumatera, Indonesia, Post code 30126. Our phone numbers are +62-711-361723 and +62-711-374129. We were founded at May 6, 1998, under The St. Agatha Educational Foundation Palembang. Our school works in Nursery, Kindergarten and Primary Level. We're known as St. Agatha Nursery School, St. Agatha Kindergarten School and St. Agatha Primary School. We're only located in Palembang, South Sumatera, Indonesia.

"Secure Your Children's Future"
________________________________________________________________________

(Chinese Version)

聖愛葛莎學校acreditized兩次被國家Acreditation董事會於2007年和2012年的分數。我們位於第八Onglen巨港蘇門答臘印度尼西亞郵編30126我們的電話號碼是+62-711-361723+62-711-374129我們成立1998年5月6日聖愛葛莎教育基金會巨港我們學校的工作在托兒所幼稚園及小學程度我們被稱為聖阿加莎幼兒園聖愛葛莎幼兒園學校聖愛葛莎小學我們只是位於巨港蘇門答臘印度尼西亞

保護您的孩子們的未來


Senin, 18 April 2011

KEGIATAN PERAYAAN HUT KE-13 SEKOLAH ST. AGATHA PALEMBANG TAHUN 2011





LOMBA DAN BAZAAR DENGAN TOTAL HADIAH PULUHAN JUTA RUPIAH






Pada hari Sabtu dan Minggu, tanggal 30 April dan 01 Mei 2011 nanti, Sekolah St. Agatha akan mengadakan berbagai kegiatan perlombaan dan bazaar dalam menyambut HUT Ke-13 Sekolah St. Agatha Palembang yang jatuh pada tanggal 06 Mei 2011 nanti. Berbagai perlombaan akan diselenggarakan seperti LOMBA MENYANYI SOLO untuk Umum dengan Kategori A (TKK.A ~ TKK.B) dan Kategori B (SD Kelas 1~3), LOMBA MENYANYI SOLO untuk Internal Sekolah St. Agatha Palembang dengan Kategori A (TKK.A ~ TKK.B), Kategori B (SD Kelas 1~3) dan Kategori C (SD Kelas 4~6), LOMBA MODELLING untuk Umum dengan tema : "Funky & Sporty" dengan Kategori A (PAUD dan Orangtua), Kategori B (TKK.A ~ TKK.B) dan Kategori C (SD Kelas 1~3), LOMBA MEWARNAI untuk Umum dengan Kategori A (TKK.A ~ TKK.B) dan Kategori B (SD Kelas 1~3), LOMBA MENGGAMBAR untuk Umum dengan Kategori C (SD Kelas 4~6), LOMBA MELUKIS DIATAS MEDIA TELUR GYPSUM untuk Umum dengan Kategori A (TKK.A ~ TKK.B) dan Kategori B (SD Kelas 1~3) dan  Kategori C (SD Kelas 4~6), LOMBA SAND~COLOURING untuk Umum  Kategori A (PAUD dan TKK) dan LOMBA BAND SISWA SD SE-KOTA PALEMBANG. Panitia telah menyediakan puluhan hadiah dari juara 1 hingga harapan 3, piagam, dan uang tunai untuk para pemenang, ada pula tabungan dari sponsor. Juara akan dipilih dari Juara 1, 2, 3 dan Juara Harapan 1, 2 dan 3. Total hadiah mencapai puluhan juta. 
Hadir dan ikutilah acara ini. Jangan sampai ketinggalan. Banyak hadiah dan games. Dimana lagi selain di St. Agatha Palembang.
Kegiatan ini di sponsori oleh Komite Peduli Pendidikan (KP2) St. Agatha Palembang, Penerbit Erlangga, Bank Bukopin, Penerbit Kanisius, PT 1001 Nian, Welsey Baby Market & Gift, Smart Toys, JeFa Sand Art, Gothic Gift Shop, BNI 1946 Cabang Musi Palembang, Tao Garden Health Spa and Chi Reflexology, Swara Indah Music and School, Penerbit Agromedia, PT Sinar Sosro Palembang, PT Prima Motor, Mindlab, Inc, PT Abbott Palembang, PT ABC President Indonesia, Aneka Warna Plastik, Asuransi Prudential, Tedmond Group, dan PT Rambang (Penerbit dan Percetakan) dan masih banyak lagi yang menjadi sponsor acara ini.
Dan masih banyak lagi, akan hadir 27 stand bazaar yang lengkap di acara PERAYAAN HUT KE-13 SEKOLAH ST. AGATHA PALEMBANG 2011...


TUNGGU APA LAGI... SEGERA DAFTAR..!!!!!






Minggu, 03 April 2011

PROPOSAL KEGIATAN PERAYAAN HUT KE-13 SEKOLAH ST. AGATHA PALEMBANG 2011

Pendahuluan
Sebagai manusia, sepatutnya mampu bersyukur atas hikmat dan panjang umur yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa. Untuk melakukan introspeksi dan kilas balik, umumnya manusia merayakan hari bersejarahnya, seperti hari kelahiran, hari ulang tahun sebagai momentum kilas baliknya.
Sekolah adalah wadah dimana manusia belajar mengenal sikap kehidupan dan cara bersosialisasi. Di sekolah pula, manusia dibentuk akhlak dan perbuatannya. Sekolah telah memiliki wewenang membentuk insan yang cinta pada Tuhan dan mau berterima kasih atas berkat yang diterima dari Tuhan salah satunya atas umur panjang.
Oleh karena itu, Sekolah St. Agatha memiliki kesempatan bekerjasama dengan banyak pihak yang terkasih untuk menyelenggarakan hari jadinya yang ke-13, berbagi kasih dengan siswanya, gurunya, karyawannya, orangtuanya, walinya, masyarakatnya, lingkungannya, kotanya, propinsinya dan negaranya dengan mengadakan berbagai kegiatan perlombaan dan parade seni dan kreasi anak-anak bangsa yang menuntut ilmu di lingkungan Pendidikan Anak Usia Dini, Taman Kanak-Kanak dan Sekolah Dasar St. Agatha Palembang.

Dasar Pemikiran
Kegiatan ini diselenggarakan berdasarkan :
  1. Visi dan Misi Sekolah St. Agatha Palembang
  2. Program Kerja Sekolah St. Agatha Palembang
  3. Rapat Kepala Sekolah beserta Dewan Guru dan Karyawan Sekolah St. Agatha Palembang pada bulan Januari 2011.

Maksud dan Tujuan
Adapun maksud diadakannya kegiatan ini adalah :
  1. Sebagai wadah kilas balik perkembangan Sekolah St. Agatha Palembang.
  2. Sebagai wadah perlombaan yang berhubungan dengan bakat, talenta dan kreatifitas anak-anak PAUD, TKK dan SD di Kota Palembang.
  3. Sebagai ajang seni dan kreasi siswa-siswi Sekolah St. Agatha Palembang.
  4. Sebagai alat promosi Sekolah St. Agatha Palembang membuka waktu pendaftaran untuk siswa-siswi baru di lingkungan Sekolah St. Agatha Palembang yang meliputi tingkatan PAUD, TKK dan SD untuk tahun ajaran 2011/2012.
  5. Sebagai ajang peringatan Hari Raya Paskah, Hari Kartini dan menyambut Hari Ulang Tahun berdirinya Yayasan Pendidiikan St. Agatha yang jatuh pada tanggal 06 Mei 2011.
Adapun tujuan diadakannya kegiatan ini adalah :
  1. Menghasilkan siswa-siswi yang mampu tampil menunjukkan bakat dan talentanya di hadapan masyarakat kota Palembang.
  2. Menghasilkan para juara di berbagai bidang perlombaan yang diselenggarakan.
  3. Mendapatkan apresiasi yang baik dari masyarakat di Kota Palembang.
  4. Mendapatkan calon siswa-siswi peserta didik di lingkungan Sekolah St. Agatha yang meliputi PAUD, TKK dan SD untuk tahun ajaran 2011/2012.

Nama Kegiatan
Kegiatan ini kami namakan :
”PERAYAAN HUT Ke-13 SEKOLAH ST. AGATHA PALEMBANG”

Tema
Tema yang diangkat dalam kegiatan ini adalah :
“ MARI MEMBANGUN KARAKTER ANAK INDONESIA YANG BERKUALITAS MELALUI SENI DAN BAKAT ”

Jenis Kegiatan
Sehubungan dengan penjelasan diatas, perayaan pada tahun ini diisi dengan berbagai kegiatan perlombaan antara lain :
Lomba Menyanyi Solo (Umum)
  • Kategori A (TKK A-B)
  • Kategori B (SD Kelas 1-3)
Lomba Menyanyi Solo
(Antar Siswa Sekolah St. Agatha Palembang)

  • Kategori A (TKK A-B)
  • Kategori B (SD Kelas 1-3)
  • Kategori C (SD Kelas 4-6)
Lomba Melukis diatas Media Telur Gypsum
  • Kategori A (TKK A-B)
  • Kategori B (SD Kelas 1-3)
  • Kategori C (SD Kelas 4-6)
Lomba Fashion Show
Tema : “Funky and Sporty”

  • Kategori A (PAUD, anak dan orang tua)
  • Kategori B (TKK A-B)
  • Kategori C (SD Kelas 1-3)
Lomba Band Anak tingkat SD se Kota Palembang
  • Kategori SD
Lomba Mewarnai
  • Kategori A (TKK A-B), Tema : SEA GAMES 2011
  • Kategori B (SD Kelas 1-3), Tema : Pendidikan (Hari Pendidikan Nasional)

LOMBA MENGGAMBAR
  • Kategori C (SD Kelas 4-6), Tema : SEA GAMES 2011

LOMBA MEWARNAI DENGAN PASIR WARNA 
(SAND COLOURING)
  • Kategori A (PAUD dan TKK), 
    hiburan
    • Penampilan siswa-siswi Sekolah St. Agatha dalam bentuk paduan suara, menyanyi solo, tarian, dan band anak.
    bazaar/pameran
    Pengadaan stand bazaar/pameran dari berbagai instansi dan perusahaan untuk mempromosikan produknya masing-masing. Adappun beberapa jenis stand yang ditawarkan :
    • Type ARCADIA (A) :
    a.      Lokasi    : Koridor lantai dasar (lihat lampiran denah).
    b.      Logo      : Dicantumkan di brosur/spanduk/back drop.
    c.      Ukuran   : 3 x 3 meter
    d.      Fasilitas : 4 meja dan 4 kursi
    e.      Harga    : Rp 1.000.000,- / stand untuk 2 hari
    • Type BARCELONA (B) :
    a.      Lokasi    : Lapangan tengah (lihat lampiran denah).
    b.      Logo      : Dicantumkan di brosur/spanduk/back drop
    c.      Ukuran   : 2.5 x 2 meter
    d.      Fasilitas : 3 meja dan 3 kursi
    e.      Harga    : Rp 750.000,- / stand untuk 2 hari
    • Type CASABLANCA (C) :
    a.      Lokasi    : Koridor Depan / Pintu Masuk (lihat lampiran denah).
    b.      Logo      : tidak dicantumkan di brosur/spanduk/back drop
    c.      Ukuran   : 2 x 2 meter
    d.      Fasilitas : 2 meja dan 2 kursi
    e.      Harga    : Rp 500.000,- / stand untuk 2 hari
    • Type DE PALMA (D) :
    a.      Lokasi    : Halaman Panggung Palem (lihat lampiran denah).
    b.      Logo      : tidak dicantumkan di brosur/spanduk/back drop
    c.      Ukuran   : 2,5 x 2,5 meter
    d.      Fasilitas : 3 meja dan 3 kursi
    e.      Harga    : Rp 500.000,- / stand untuk 2 hari

    Target Kegiatan
    Target dari kegiatan ini adalah terlibatnya sedikitnya 500 anak yang terdiri atas siswa-siswi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Taman Kanak-Kanak (TKK) dan Sekolah Dasar (SD) se-Kota Palembang berserta orangtuanya dalam kegiatan perlombaan dan ajang seni kreasi siswa Sekolah St. Agatha Palembang 30 peserta bazaar & pameran, dan 500 orang pengunjung bazaar/pameran.

    Sasaran Peserta
    Sasaran peserta lomba yang diharapkan terlibat dalam rangkaian kegiatan ini adalah siswa-siswi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Taman Kanak-Kanak (TKK) dan Sekolah Dasar (SD) se-Kota Palembang baik dari sekolah negeri maupun swasta beserta orangtuanya.
    Untuk peserta bazaar / pameran ditargetkan untuk :
    1.      Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama
    2.      Lembaga Pendidikan
    3.      Alat Penunjang Pendidikan
    4.      Perbankan,
    5.      Asuransi, 
    6.      Perusahaan/Instansi/Advertising/Supermarket/Toko
    7.      Industri Rumah Tangga

    Waktu dan Tempat Pelaksanaan
    Rangkaian kegiatan tersebut diatas akan diselenggarakan pada :
    Hari / Tanggal     :    Sabtu-Minggu / 30 April – 01 Mei  2011
    Waktu                :    Pukul 07.00 – 17.00 wib
    Tempat              :    SEKOLAH ST. AGATHA PALEMBANG
                                 Jalan Onglen No.8 Palembang Telp. (0711) 361723-374129

    Susunan Panitia
    Agar kegiatan dapat berjalan dengan baik, telah disusun panitia pelaksana sebagai berikut :
    Pelindung
    • Drs. I. Soekendro (Ketua Yayasan Pendidikan St. Agatha)
    • TC. Soekadi (Sekretaris Yayasan Pendidikan St. Agatha)
    • Katharina Siena Tjeni (Bendahara Yayasan Pendidikan St. Agatha)
    Penanggungjawab
    • P. Raminto H., A.Ma.Pd. (Kepala SD St. Agatha)
    • Aswarina, A.Md. (Kepala PAUD-TKK St. Agatha)
    Steering Committee (SC)
    • Katharina Siena Tjeni (Yayasan Pendidikan St. Agatha)
    • P. Raminto H., A.Ma.Pd (Kepala SD St. Agatha)
    • Aswarina, A.Md (Kepala PAUD-TKK St. Agatha)
    Ketua Panitia  |  Agustian Y, A.Md.
    • KETUA 1 (Usaha Dana, Bazaar & Dokumentasi|  Ir. Marpati / Miss Eva.
    • KETUA 2 (Acara & Lomba|  Andri Widi Susanti, SE.
    • KETUA 3 (Perlengkapan & Dekorasi|  Vatchul Qomar.
    • KETUA 4 (Konsumsi) |  Rosalia Sri Yuliah.
    Sekretaris panitia | Frans Kurnia Haposan Manurung ST.
    Bendahara panitia | Vivi Gunawan, SE.
    Bidang-Bidang:
    Bidang Acara & Lomba | Andri Widi Susanti, SE. (Koordinator)

    §         Henny Susanti.
    §         Roslyani Nataliah.
    §         Irdawati.
    §         Augustinus Suhadi.
    §         Berliani Simatupang, ST.
    §         Frisca Y. R. Haloho, A.Md.
    §         Marlena Puspa Dewi, S.Pd.
    §         Lasmini, S.Pd.SD.
    §         Theresia Simatupang, A.Md.
    §         Dini Anggraini.
    §         Musri Lestari, S.Pd.
    §         Sri Maryati, S.Pd.
    §         Vatchul Qomar.
    §         Muhammad Ramdhoni, S.Pd.
    §         D. Adji Saputra.
    §         Susi Liliani, SE.
    §         Shanty Novi, ST.
    §         Sapril.


    Bidang Perlengkapan & Dekorasi | Vatchul Qomar. (Koordinator)

    • Yuli Rahayu.
    • Dra. Farida.
    • Susan.
    • Dini Anggraini.
    • Muhammad Ramdhoni, S.Pd.
    • D. Adji Saputra.
    • Handi.
    • Erwin.
    • Mulyadi
    Bidang Usaha Dana | Ir. Marpati / Eva. (Koordinator)

    • Mellyana Lukas.
    • Vivi Gunawan, SE.
    Bidang BAZAAR dan pameran | Vivi Gunawan, SE. (Koordinator)

    • Ir. Marpati / Eva.
    • Mellyana Lukas
    • Shanty Novi, ST.
    Bidang Dokumentasi | Ir. Marpati / Eva. (Koordinator)
    Bidang Kesekretariatan | Dewi Purwanti. (Koordinator)

    • Adriany.
    • Fitriana.
    • Eliawati.
    • Annaria Rusmiati Lumbantoruan, A.Md.
    Bidang Konsumsi | Rosalia Sri Yuliah. (Koordinator)

    • Y.M. Wagiman
    • Agus Wakiran
    • Netty Herawati
    • Erat Kasih
    • Emilia Sumiyati, A.Md.
    • Sri Lestari, A.Ma.Pd.
    Pembantu Umum

    • Paulus Indriarja
    • Novriyanti Lestari
    • Imrah
    • Office Girls



    Jadwal Kegiatan

    Jadwal rangkaian kegiatan disusun sebagai berikut :

    No.
    Hari /
    Tanggal

    Waktu

    Nama Kegiatan

    Kategori

    Lokasi
    1




    Sabtu /
    30
    April
    2011



    07.00 – 08.00 wib
    Registrasi Ulang
    -
    Meja Registrasi
    2
    08.00 – 09.00 wib
    Acara Pembukaan
    -
    Panggung Utama
    3
    09.00 – 10.00 wib
    Lomba Modelling
    A (PAUD dan Orangtua)
    Panggung Utama
    4
    10.00 – 11.00 wib
    Lomba Modelling
    B (TKK.A -TKK.B)
    Panggung Utama
    5
    11.00 – 12.00 wib
    Lomba Modelling
    C (SD Kelas 1-3)
    Panggung Utama
    6
    09.00 – 12.00 wib
    Lomba Mewarnai
    A (TKK.A-TKKB) & B (SD Kls 1-3)
    Aula
    7
    09.00 – 12.00 wib
    Lomba Menggambar
    C (SD Kelas 1-3)
    Aula
    8
    12.00 – 13.00 wib
    Break/Istirahat
    Makan Siang
    -
    9
    13.00 – 14.00 wib
    Atraksi & Hiburan
    Band, Dance, Choir, Fashion Show.
    Panggung Utama
    10
    14.00 – 15.00 wib
    Lomba Band Anak SD
    Penyisihan 1
    Panggung Utama
    11
    15.00 – 15.30 wib
    Promo & Games
    -
    Panggung Utama
    12
    15.30 – 16.30 wib
    Lomba Band Anak SD
    Penyisihan 2
    Panggung Utama
    13
    16.30 – 17.00 wib
    Pengumuman Lomba 1
    Band
    Panggung Utama
    14


    Minggu /
    01 Mei
    2011





    Minggu /
    01 Mei
    2011

    08.00 – 09.00 wib
    Registrasi Lomba
    -
    -
    15
    09.00 – 10.00 wib
    Lomba Menyanyi Solo
    A (TKK.A - TKK. B)
    Panggung Utama
    16
    10.00 – 11.00 wib
    Lomba Menyanyi Solo
    B (SD Kelas 1-3)
    Panggung Utama
    17
    11.00 – 12.00 wib
    Lomba Menyanyi Solo
    INTERN  à A (TKK A-B),
    B (SD Kelas 1-3), C (SD Kelas 4-6)
    Panggung Utama
    18
    09.00 – 12.00 wib
    Lomba Melukis diatas media telur gypsum
    (TKK A-B),
    B (SD Kelas 1-3), C (SD Kelas 4-6)
    Aula
    19
    12.00 – 13.00 wib
    Break (Makan Siang)
    -
    -
    20
    13.00 – 14.00 wib
    Atraksi & Hiburan
    Bintang Tamu
    Panggung Utama
    21
    14.00 – 15.30 wib
    Lomba Band Anak SD
    Final
    Panggung Utama
    22
    15.30 – 16.00 wib
    Persiapan Pengumuman dan Pembagian Hadiah
    -
    Panggung Utama
    23
    16.00 – 17.00 wib
    Acara Penutupan
    ·      Pengumuman Juara
    ·      Pembagian Hadiah
    ·      Penampilan Bintang Tamu
    Panggung Utama

    Penutup
    Demikianlah proposal ini kami susun kiranya dapat menjadi pedoman terlaksananya kegiatan yang telah dirancang dalam rangka memperingati Hari Paskah, Hari Kartini, Hari Pendidikan Nasional, menyambut SEA GAMES 2011 dan menyambut HUT Ke-13 Sekolah St. Agatha Palembang yang jatuh pada bulan Me1 2011. Besar harapan kami, kiranya pihak Bapak/Ibu/Sdr/i dapat turut berpartisipasi dalam mensukseskan kegiatan ini.


    PANITIA PELAKSANA
    PERAYAAN  HUT KE-13 SEKOLAH ST. AGATHA PALEMBANG


    Ketua Panitia,                                   Sekretaris Panitia,


    Agustian Y., A.Md.           Frans Kurnia H. Manurung, ST.
    NIY. 56.2004                                            NIY. 34.2001


    Mengetahui,


    Kepala PAUD & TKK                                         Kepala SD
    St. Agatha Palembang,                St. Agatha Palembang,



    Aswarina, A.Md.                         P. Raminto H., A.Ma.Pd.
    NIY. 17.1999                                             NIY. 21.2001